Langsung ke konten utama

ABOUT gintARTing Arts Performance

Gintarting Arts Performance merupakan sekelompok invidu pencinta seni pertunjukan dari berbagai latar belakang akademik yang memiliki semangat dan komitmen serius untuk menjaga, mengembangkan, dan melestarikan akar tradisi dan budaya yang ada di Indonesia. GIntarting Arts Performance pertama kali dicetuskan oleh Antegregori Gintar Pramana Ginting yang sekaligus sebagai penata tari dan pimpinan komunitas bersama Andintan Mitayani (Manager/PR). Gintarting Arts Performance lahir atas dasar dan ikatan ide yang memotivasi untuk tetap eksis berkarya dalam kesenian, khususnya pada bidang seni pertunjukan. Resmi di luncurkan pada 8 Juli 2013 bertepatan dengan pementasan karya tari "Ndemi Kuta Kita" (Sebagai Pelengkap di Kampung Halaman Kita) di Gedung Teater Luwes, Institut Kesenian Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat.


Visi
 Mempelajari kesenian tradisi yang ada di Indonesia serta perkembangannya melalui pembelajaran empiris melalui jalur akademik guna mengangkat harkat dan martabat tradisi, adat-istiadat, dan budaya di Indonesia.

Misi 
Menjaga, mengembangkan, melestarikan, menciptakan kreasi baru yang memiliki kedalaman makna yang berlandaskan pada akar tradisi dan budaya yang ada di Indonesia.

Karya: 

2007
  • Tari Kreasi Batak Toba dan Mandailing
2008
  • Imajinasi Pantai di Institut Kesenian Jakarta
  • Eksplorasi Gerak Koreografi di Institut Kesenian Jakarta
2009
  • Ngembah Belo Selambar di Institut Kesenian Jakarta
  • Gienzdalabier di Institut Kesenian Jakarta
2010
  • Kuta Kemulihen, Taneh Karo Simalem (Kampung Halamanku, Tanah Karo Simalem)di Institut Kesenian Jakarta
  • Erkiteken, Erceda Ate (Karena Kita Sedang Berduka)di Institut Kesenian Jakarta
2011
  •  Ekplorasi Gerak Rasa Jawa di Gedung Mis Tjitjih Jakarta
  • Andungen (Lagu Tangisan) dalam sebuah dokumenter video art
  • Tari Kreasi Karo "Surut si Rukur" di Tanah Karo, Sumatera Utara
  • Tari Kreasi Tortor Batak Serumpun di Tanah Karo, Sumatera Utara
  • Moneytalks di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Rawamangun, Jakarta Timur
  • On My Way di Gedung Usmar Ismail, Jakarta
  • Tari Kreasi Betawi "Genjering Party" di Gedung Usmar Ismail
  • Ndemi Kita (Sebagai Pelengkap Antara Kita) di Institut Kesenian Jakarta
  • Perjalanan Rumah Gadang di Nagari Sumpur, Sumatera Barat
2012
  •  Tari Kreasi Karo "Perbunga dap-dap" acara Malam Budaya Manusia Bintang 2014 Program acara Harian Rakyat Merdeka Online
  • Tari Kreasi Karo "Landek Pengalo-Alo" di Gedung Olah Raga Universitas Trisakti program acara Keluarga Karo Katolik se Jabodetabek
  • Tari Kreasi Karo "GBKP Simalem" dalam rangka Cililitan Cup 2012
2013  
  • Tari Kreasi Karo "Sue-Sue" program acara Keluarga Karo Katolik se Jabodetabek
  • Tari Kreasi Karo "Rudang Mejile" dalam rangka DeLaFest 2013 di Gedung Cut Nyak Dien, Cibubur.
  • Ndemi Kuta Kita (Sebagai Pelengkap di Kampung Halaman Kita)di Teater Luwes, Institut Kesenian Jakarta
  • My Dream, my way 
2014
  • "In Our Home Town" dalam perhelatan Macau Chinese New Year Parade 2014 di Macau, China/
  • Tari Kreasi Karo "Mejuah-Juah" dalam rangka Cililitan Cup 2014
  • "Landek Karo" dalam rangka Pekan Olah Raga dan Seni Remaja dan Anak-Anak GBKP Klasis Jakarta Bandung
  • "Landek Perbunga Nap-dap" dalam perhelatan Gebyar Budaya, Hari Pariwisata Dunia di Monas, Jakarta
  • "Landek Perbunga Nap-dap" dalam perhelatan Natal Bersama Gereja GBKP Runggun Cililitan di Sasana Langen Budhoyo, Jakarta
2015
  • "Suara Kerinduan" dalam perhelatan Dokan Arts Festival 2015 di Desa Dokan, Tanah Karo, Sumatera Utara
  • "Landek Perbunga Nap-dap" dalam perhelatan Pekan Ibadah Raya Anak-Anak GBKP se Indonesia di Retret Center GBKP, Desa Suka Makmur, Kabupaten Karo, Sumatera Utara


CP:

Jl. Swakarsa II No. 44 Rt.007/03, Pondok Kelapa Jakarta Timur, Prov. DKI Jakarta, Indonesia - 13450

Youtube: Antegregori Gintar Ginting


Ms. Andintan Mitayani (PR)
+62 2192235192
+62  8561604448

Mr. Gintar Pramana Ginting
+62 81260315939
+62 8999749889

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tari Kreasi Karo "Mejuah-Juah" (Cililitan Cup IV) 2014

Tari Kreasi "Mejuah-Juah" merupakan salah satu kreasi tari baru garapan koreografer Gintar Pramana Ginting yang mencoba menginterpretasikan makna dari lirik lagu ciptaan Alm. Djaga Depari yang dinyanyikan oleh Juliana br. Tarigan bersama Alasen Barus. Karya tari kreasi Karo ini diciptakan sebagai materi untuk mengikuti lomba seni tari dalam acara Cililitan Cup IV yang di prakarsai oleh Permata GBKP Runggun Cililitan Jakarta. Sinopsis: Kebersamaan dalam makna "Mejuah-Juah". Menjadi berkat bagi kita. Sebagai pemersatu dalam ikatan kekeluargaan. Ersurak Mejuah-Juah!  Musik: "Mejuah-Juah" Cipt. Alm. Djaga Depari Voc. Juliana br. Tarigan & Alasen Barus Penata Tari: Gintar Pramana Ginting Penari: Lia Natalia, Egi Prisilia, Ribka, Etha Torong, Lia Natalia br. Tarigan, Kenny br. Tarigan, Edho Surbakti, Andre Sebayang, Gerry, Ardianta, Yudi Tarigan Clip: Adegan Penutup Clip: bagian landek patam-patam

Praise of Melody, 20 Tahun GKI Harapan Indah

GBKP Cililitan for Porseni Remaja GBKP Klasis Jakarta - Bandung

Porseni Tanggung - Remaja GBKP KLasis Jakarta - Bandung GOR RAGUNAN 21 JUNI 2014 "KELOMPOK TARI REMAJA" GBKP RUNGGUNG CILILITAN Gintar Pramana Ginting yang sekaligus pemilik dari Gintarting Arts Performance, kembali dipercayakan untuk melatih group tim tari dari Gereja GBKP Rungun Cililitan Jakarta Timur. Pada kesempatan kali ini sangat berbeda dari kerjasama yang telah dibangun sebelumnya. Dimana biasanya Gintar Pramana Ginting melatih pemuda dan pemudi, kini mendapatkan tantangan untuk melatih tari Karo untuk anak remaja.  " Cukup menantang dan butuh ekstra sabar untuk melatih mereka." Itulah yang diungkapkan oleh Gintar saat ditanya bagaimana pengalamannya melatih tari karo untuk anak-anak dari Runggun GBKP Cililitan. Pagelaran dan lomba tari kreasi karo inj diikuti oleh 17 kelompok tari remaja dari berbagai Runggun GBKP yang tersebar di Jakarta dan Bandung.  Semoga dengan di adakannya kegiatan ini, semakin